HEADLINE

Slider

Headline
---

Terdampak PPKM, Pekerja Seni dan Sound System Terima Bantuan Sembako Kemenko Marves Melalui Polres Ngawi

 


Laporan : Salsabiila | Kontributor Ngawi

Editor : Budi Santoso | Kaperwil Jatim


NGAWI,harian7.com - Sebanyak 250 pekerja seni dan sound system yang berada di wilayah Kecamatan Jogorogo dan Kendal mendapat bantuan sembako dari Kemenko Marves yang disalurkan oleh Polres Ngawi.


Kabagops Polres Ngawi, Kompol Slamet Suyanto didampingi Kabagren, Kompol Drs. Wayan Murtika, Kasubaghumas, AKP Supardi, Kapolsek Jogorogo, dan Kapolsek Kendal menyerahkan bantuan sembako dari Kemenko Marves, Kamis, (5/8/2021) mulai pukul 08.00 hingga 10.30 WIB.


Penyerahan bantuan dilaksanakan di dua lokasi yaitu Mapolsek Jogorogo dan Mapolsek Kendal. Masing-masing ada 100 paket sembako dan 200 masker medis yang diserahkan Mapolsek Jogorogo kepada pekerja sound system di Kecamatan Jogorogo.


Sementara 150 paket sembako dan 300 masker medis juga diserahkan Mapolsek Kendal kepada 115 pekerja sound system dan 35 pekerja seni di Kecamatan Kendal.



Lebih lanjut, AKP Supardi menjelaskan, total bantuan yang diberikan kepada pekerja sound system dan seni di wilayah Kecamatan Jogorogo dan Kendal ada 250 paket yang berisi 5 Kg beras pada tiap kemasannya.


"Bantuan diberikan kepada pekerja Sound system dan seni se-Kecamatan Jogorogo dan kendal yang terdampak Covid-19 dikarenakan sudah lama tidak mendapat job selama pandemi berlangsung," tambah AKP Supardi.


Selain itu, selama giat penyerahan Bansos, petugas membagikan replika bendera merah putih yang akan dikibarkan bersama-sama secara serentak diakhir kegiatan sebagai bentuk semangat kemerdekaan sebagai bentuk perlawanan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Indonesia.


"Selama penyerahan bansos berlangsung, kami juga memberikan himbauan kepada warga agar selalu mematuhi protokol kesehatan dengan 5M selama PPKM Level 4. Pelaksanaan kegiatan terpantau aman, lancar, dan terkendali, " tutup AKP Supardi.

Posting Komentar