• Jelajahi

    Copyright © HARIAN 7 JATIM
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Berbagi Kasih Dimasa Pandemi Covid-19, DPD Serikat Karyawan Perum Perhutani Ngawi Bagikan Ratusan Paket Suplemen

    Redaktur: Anugrah Salsabiila
    Kamis, 22 Juli 2021, 18.56.00 WIB Last Updated 2021-07-22T11:56:50Z
    masukkan script iklan disini

     


     


    Laporan : Salsabiila | Kontributor Ngawi

    Editor : Budi Santoso | Kaperwil Jatim


    NGAWI, harian7.com - Dimasa pandemi covid-19, Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Ngawi melalui DPD Serikat Karyawan (SEKAR) Perum Perhutani Ngawi bagikan ratusan paket suplemen kepada seluruh karyawan maupun petugas lapangan.


    Pembagian suplemen diserahkan langsung oleh pengurus DPW Sekar Jatim yang didampingi manajemen KPH Ngawi dengan cara mendatangi pos-pos maupun kantor Asper wilayah kerja KPH Ngawi yang dilaksanakan selama 2 hari berturut-turut, Rabu dan Kamis (21-22 Juli 2021)


    Ketua DPD Sekar Ngawi, Deny Yadianurtopo mengatakan, banyaknya para rimbawan/rimbawati yg gugur di masa Pandemi ini, sedangkan pekerjaan harus tetap berjalan, diperlukan personil yang sehat dengan tingkat imunitas prima.


    "DPD Sekar Perum Perhutani Ngawi ingin semua karyawan KPH Ngawi sehat, kami berbagi kasih dalam bentuk pembagian Bubuk Jahe dan Suplemen, diharapkan KPH Ngawi tetap bisa menjalankan amanah yg diberikan oleh perusahaan," ungkap Deny Yadianurtopo.


    Pengurus DPW Sekar Jatim, Muchid membenarkan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Perum Perhutani terhadap kesehatan karyawannya sampai tingkat tapak agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik, semoga niat baik ini menjadi virus positif & menjadi starting point untuk meningkatkan kebersamaan & soliditas.


    Sementara itu, Sugiono selaku Asisten Perum Perhutani Ngawi, mewakili penerima bantuan suplemen menyampaikan, terima kasih atas perhatian Perum Perhutani KPH Ngawi melalui DPD Sekar Perum Perhutani Ngawi kepada segenap karyawan Perum Perhutani KPH Ngawi.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini