• Jelajahi

    Copyright © HARIAN 7 JATIM
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Rangkaian Kegiatan HUT Ke-75 Bhayangkara, Polres Ngawi Gelar Vaksinasi Massal di Desa Pangkur

    Redaktur: Anugrah Salsabiila
    Kamis, 17 Juni 2021, 17.21.00 WIB Last Updated 2021-06-17T10:21:35Z
    masukkan script iklan disini

     


     


    Laporan : Salsabiila | Kontributor Ngawi

    Editor : Budi Santoso | Kaperwil Jatim


    NGAWI, harian7.comMasih dalam rangka Peringatan HUT Bhayangkara ke-75 Tahun 2021, Team Urkes Polres Ngawi bersama RS Bhayangkara Nganjuk bekerjasama dengan UPT Puskesmas Pangkur dan Pemerintah Desa Waruktengah, Kecamatan Pangkur, Kabupaten Ngawi melaksanakan vaksinasi massal bagi masyarakat lansia dan keluarga Polri, Kamis (17/6/2021).


    Kegiatan ini dilaksanakan di Pendopo Kantor Desa Waruktengah pada pukul 07.00 WIB dengan tetap memperhatikan prokes covid-19 yaitu, wajib memakai masker, cuci tangan pakai sabun (CTPS) dan menjaga jarak.


    Giat Vaksinasi massal tersebut dihadiri oleh, Kapolres Ngawi, AKBP I Wayan Winaya, Kapolsek Pangkur, AKP Subandi, Anggota DPRD Kabupaten Ngawi, Niti Hadi Suyitno (Tomas Desa Waruktengah), Forpimcam Pangkur, Camat Pangkur, Danposramil Pangkur, Team Vaksinasi Urkes Polres Ngawi bersama RS. Bhayangkara Nganjuk, Kepala UPT Puskesmas Pangkur beserta team vaksinasi, serta Pj. Kades Waruktengah bersama perangkat Desa Waruktengah


    Kapolres Ngawi, AKBP I Wayan Winaya menyampaikan, dalam acara tersebut Polres Ngawi juga mensosialisasikan Peraturan Bupati (Perbup) Ngawi No. 9 tahun 2021 tentang PPKM Berbasis Mikro Partisipatoris, sebagai antisipasi pencegahan dan penyebaran covid-19.


    "Sasaran peserta vaksin covid-19 sebanyak 442 orang dari kalangan lansia Desa Waruktengah, Kecamatan Pangkur, Kabupaten Ngawi dan keluarga Polri Polres Ngawi. Jenis vaksin yang digunakan adalah Sinovac," ungkap I Wayan Winaya


    Kegiatan vaksinasi tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan penyambut HUT Bhayangkara ke-75 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2021 mendatang.


    Setelah pelaksanaan vaksin massal, dilanjutkan audiensi dengan Forpimcam Pangkur, Kepala UPT Puskesmas Pangkur dan Penjabat (Pj) Kepala Desa Waruktengah.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini